Nobar Buka Puasa Bersama Top Community Medan

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin

Top Community Medan adalah komunitas penjual online di Medan yang berjualan di Tokopedia. Sedangkan Nobar itu adalah singkatan dari Nongkrong Bareng.

Dalam kegiatannya, kami selalu mengajak seller tokopedia di Medan yang biasa disebut dengan Toppers untuk berkumpul bersama berbagi cerita, ilmu dan keluhan seputar berjualan di Tokopedia.
Bulan Ramadan kali ini pun tidak menyurutkan niat kami untuk berkomunitas, acara kumpul kumpul yang biasa kita adakan Pukul 15.00 kita undur menjadi 17.00 agar dekat dengan waktu berbuka puasa.
Acara Nobar Top Community Medan kali ini diadakan di Warung Everyday, Dr Mansur Medan. Keseruan dan keramain serta keakraban seperti keluarga tercipta disana.
Ketua RT Top Community Medan, Eko Falindra selalu menyapa setiap warga Top Community dan mendengarkan setiap keluhan serta masukan warga seputar berjualan di Tokopedia untuk nantinya kita selesaikan bersama – sama, bila tidak selesai, maka oleh Pak Eko akan disampaikan ke Pusat.
Lebih dari 30 warga Top Community Medan ikut hadir meramaikan nobar ke 13 Top Community Medan kali ini. Ada banyak pengetahuan baru yang dibawa pulang oleh para warga hasil dari sharing sesama toppers.
Selain pengetahuan baru, Tokopedia juga memberikan merchandise kepada setiap warga yang ikutan nobar, berupa lakban dan stiker toko yang berguna untuk pengiriman barang.
Untuk bulan depan Top Community Medan  berencana melakukan kegiatan sosial, berbagi ilmu dan rezeky kepada adik adik dan teman teman kita yang sekarang dalam keadaan kurang beruntung.
Untuk itu kami mengajak seluruh seller Tokopedia yang ada di Medan khususnya untuk bergabung bersama di Top Community Medan, membangun Indonesia lebih baik.